Minggu, 1 Oktober 2023
Minggu, 1 Oktober 2023

Bimtek Budidaya Manggis di Karyamukti Ciamis, Tingkatkan Wawasan Petani

Baca Juga

- Advertisement -

Berita Ciamis, galuh.id – Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Jawa Barat (Jabar) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Budidaya Manggis di sentra buah manggis Kabupaten Ciamis, Selasa (20/06/2023).

Risma Fitriani, Bidang Hortikultura Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Jabar, menyebut Desa Karyamukti Kecamatan Banjaranyar merupakan sentra buah manggis yang ada di Kabupaten Ciamis.

“Maka dari itu, kita laksanakan bimtek ini di Desa Karyamukti bersama komunitas buah manggis Karyamukti,” ucapnya.

Bimtek yang berlangsung di aula Desa Karyamukti ini merupakan program Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Jabar tahun 2023.

“Ini program dinas dengan sumber anggarannya dari APBD Provinsi Jawa Barat,” katanya.

Tujuan dari bimtek ini, lanjut Risma, yaitu untuk meningkatkan pengetahuan petani terhadap budidaya manggis.

Kemudian, pelaksanaan bimtek ini juga karena adanya penurunan produksi buah manggis di sentra manggis kabupaten Ciamis.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

 
 

Artikel Terbaru

Ayah Tiri Cabuli Anak Hingga Hamil di Ciamis, LPBHNU Kawal Proses Hukum

Berita Ciamis, galuh.id - Ayah tiri berinisial NO (36) di Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, tega cabuli anak...

Artikel Terkait