Berita Ciamis, galuh.id – Bupati Herdiat Sunarya secara resmi buka MTQ (Musabaqah Tilawatil Qur’an) ke-45 tingkat Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, pada Selasa (12/12/2023) di Masjid Besar Al-Qausain Banjarsari.
Hampir setiap dua tahun sekali, Kabupaten Ciamis secara teratur menggelar MTQ, dan pada tahun ini telah mengadakan untuk yang ke-45 kalinya.
Dalam pidatonya, Bupati Ciamis Herdiat mengungkapkan keinginannya agar acara MTQ berjalan lancar dan sukses.
“Bukan hanya sekedar program rutin belaka. Saya mengharapkan peningkatan secara bertahap dari tahun ke tahun, baik dari segi kualitas maupun kuantitas,” ucapnya.
Dengan demikian lanjutnya, potensi bibit-bibit dari Ciamis dapat berkembang dengan baik di tingkat regional maupun nasional.
“Harapan agar MTQ ini mampu melahirkan kafilah-kafilah yang memiliki kualitas yang benar-benar baik,” tuturnya.