Berita Ciamis, galuh.id – Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Kabupaten Ciamis Jawa Barat menggelar edukasi rabies kepada masyarakat.
Kegiatan bertajuk Hari Rabies Sedunia dan Bulan Bhakti Peternakan 2022 itu berlangsung di halaman kantor Disnakkan Ciamis, Jumat (30/9/2022).
Menurut Kepala Disnakkan Ciamis, Syarief Nurhidayat, Hari Rabies Sedunia adalah momentum untuk memberikan peringatan kepada masyarakat.
“Kegiatan edukasi dalam rangka memperingati Hari Rabies Sedunia ini senagai momentum untuk memberikan peringatan kepada masyarakat,” jelas Syarief.
Syarief juga mengajak kepada masyarakat untuk senantiasa mengendalikan penyakit rabies karena memang sangat berbahaya.
“Kita semua senantiasa mengendalikan penyakit ini karena memang sangat berbahaya,” ucapnya.