Sabtu, November 23, 2024

Hasil Ternak Kurang, Disnakkan Ciamis Dorong Budidaya Ikan

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Ciamis mendorong lembaga pendidikan dan para petani untuk budidaya ikan, guna memenuhi kebutuhan ikan konsumsi.

Dalam upaya memenuhi kebutuhan ikan bagi masyarakat, Kantor Peternakan juga memberikan bibit ikan kepada kelompok-kelompok tani ikan dan lembaga pendidikan.

Kepala Disnakkan Ciamis Syarif Nurhidayat mengatakan, ikan konsumsi hasil peternakan masih kurang. Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, harus mendatangkan dari luar daerah.

“Para petani ikan di Ciamis hanya bisa memenuhi 50 persen dari kebutuhan, sehingga untuk memenuhinya harus mendatangkan dari luar daerah,” kata Syarif, Kamis (6/11/2020).

Dengan begitu, maka untuk Kabupaten Ciamis ini peluang usaha perikanan masih cukup besar.

Kendati demikian, hasil 50 persen ini terbilang sudah cukup baik. Pasalnya beberapa waktu ke belakang, produksi ikan di Kabupaten Ciamis hanya 30 persen dari kebutuhan.

“Hasil ini sebenarnya sudah lumayan baik. Karena kalau melihat ke belakang hasil produksi ikan hanya 30 persen dari kebutuhan,” katanya.

Budidaya Ikan Penuhi Kebutuhan Masyarakat

Lebih lanjut Syarif menuturkan, untuk memenuhi kebutuhan ikan konsumsi bagi masyarakat Ciamis, pihaknya mendorong para petani ikan untuk budidaya pada kolam masing-masing.

Pihaknya juga terus berupaya memberikan bantuan bibit ikan kepada kelompok-kelompok tani ikan dan lembaga pendidikan untuk memenuhi kebutuhan ikan konsumsi masyarakat.

“Kami memberikan bantuan bibit ikan. Agar nantinya bisa memelihara ikan pada kolam masing-masing. Sehingga kebutuhan ikan untuk masyarakat terpenuhi,” ujar Syarif.

Menurut Kepala Balai Pembibitan Ternak dan Ikan Yayat Ruhiyat, untuk hasil pembudidayaan yang baik, harus memperhatikan kedalaman kolam untuk kestabilan suhu perairan.

“Minimal 2 meter kedalam kolam untuk menstabilkan suhu. Agar terhindar dari perubahan suhu yang bisa mengakibatkan datangnya kendala dari penyakit ikan,” kata Yayat.

Sementara itu, Wakil Kepala SMKN 1 Cipaku, Dewi Nurdiyanti, mengucapkan terima kasih kepada Disnakkan Ciamis. Hal itu kantor peternakan telah memberikan bantuan bibit ikan Nila ke sekolahnya.

“Bantuan ini memberikan motivasi pada anak didik kami. Selain bisa belajar membudidayakan ikan dengan baik, juga bisa mendapatkan penghasilan dari ikan itu,” tutur Dewi. (GaluhID/Evi)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Ormas BBC Dukung Herdiat-Yana di Pilkada Ciamis 2024

Ciamis, galuh.id - Ormas BBC Kabupaten Ciamis Jawa Barat dengan tegas dukung dan siap memenangkan pasangan Herdiat-Yana (HY) di...

Artikel Terkait