Kamis, Maret 28, 2024

Kecewa KCD Pendidikan Tidak Hadiri Rapat Kerja, DPRD Ciamis Akan Protes ke Gubernur

Baca Juga
- Advertisement -

Ciamis, galuh.id – Rapat kerja Komisi IV DPRD Ciamis dengan Kantor Cabang Dinas (KCD) Pendidikan Wilayah XIII urung digelar akibat ketidakhadiran pihak KCD Pendidikan Wilayah XIII. Rapat kerja yang seharusnya digelar hari ini, Kamis (24/01/2019) bertujuan mengkomunikasikan persoalan pendidikan dan kegiatan belajar mengajar di Ciamis.

Hal ini membuat pihak DPRD Kabupaten Ciamis berang dan berencana mengadukan hal tersebut kepada Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Padahal surat undangan rapat kerja tersebut ditandatangani langsung oleh Ketua DPRD, dikirim pada Senin (21/01/2019) dan telah diterima oleh pihak KCD Pendidikan wilayah XIII.

“Undangan itu jadwalnya hari Kamis ini pukul 09.00 WIB. Tapi sampai siang ditunggu pihak KCD pendidikan wilayah XIII tak kunjung datang. Itu tanpa ada konfirmasi apapun,” kata Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Ciamis Hendra Marcusi.

- Advertisement -

KCD Pendidikan Wilayah XIII juga diminta untuk menghadirkan perwakilan Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) dan perwakilan sekolah, tetapi diketahui kemdian sekolah dan MKKS tidak mendapat perintah untuk menghadiri rapat kerja tersebut. Hal ini menurut Hendra pertama kali terjadi dalam sejarah DPRD Kabupaten Ciamis.

“Walau secara administrasi SMA/SMK ada di bawah Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, tetapi peserta didik dan pengajar itu mayoritas masyarakat Ciamis, kami ingin komunikasi terkait masalah pendidikan, tapi saat diundang rapat kerja tidak hadir tanpa konfirmasi,” terangnya.

Senada dengan Ketua Komisi IV, Ketua DPRD Ciamis Nanang Permana mengatakan kecewa dengan ketidakhadiran KCD Wilayah XIII dalam rapat kerja tersebut. Hal tersebut mendorong Nanang untuk melakukan protes pada Ridwan Kamil selaku Gubernur Jawa Barat.

Rencananya Nanang akan mengirimkan Komisi IV untuk audiensi dengan DPRD Provinsi Jabar untuk meminta kehadiran Dinas Pendidikan Provinsi Jabar dan Kepala Kepegawaian Jabar.

“Kenapa Kepegawaian juga, karena sudah salah menunjuk orang. Dianggap tidak memahami mekanisme dan etika kelembagaan. Meminta kepada Provinsi agar kepala KCD Wilayah XIII Ciamis tidak bertugas lagi disini. Jangan sampai hal ini ditiru oleh KCD daerah lain,” kata Nanang.

Sampai berita ini diturunkan, tidak ada tanggapan dari pihak KCD
Pendidikan Wilayah XIII.

(Arul)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Filipina Optimis Kalahkan Timnas Indonesia di Kandang

Berita Olahraga, Galuh.id - Filipina optimis kalahkan Timnas Indonesia di Kandang dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang. Pelatih Tim...

Artikel Terkait