Berita Ciamis, galuh.id – Mobil tangki pembawa gula mogok di Jalan Raya Banjarsari Kabupaten Ciamis. Tepatnya di Dusun Cicapar, Desa Cicapar, Kecamatan Banjarsari.
Peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (23/12/2020) sore. Akibatnya, jalan Raya Banjarsari – Pangandaran ini tidak dapat kendaraan lewati sekitar tiga jam.
Kanit Lantas Polsek Banjarsari, Aiptu Warju mengatakan, mobil tangki pengangkut bahan gula mogok lantaran ban belakang sebelah kanan amblas ke dalam tanah.
“Mobil tangki ini mau parkir. Tapi malah amblas bannya ke dalam tanah. Karena posisi mobilnya malang ke jalan, sehingga terjadi kemacetan yang cukup panjang,” ucapnya kepada galuh.id.
Dirinya yang mendapat laporan langsung datang ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk mengatur arus lalu lintas (lalin) supaya kemacetan tidak terlalu panjang.
“Kita lakukan buka tutup arus lalin. Agar macetnya tak terlalu panjang. Kebetulan untuk mobil kecil masih bisa masuk ke pinggir jalannya,” jelas Warju.
Mobil Tangki Mogok di Banjarsari Ciamis Angkut Gula
Setelah menyeret mobil tangki pengangkut gula menggunakan kendaraan besar, arus lalu lintas di Jalan Raya Banjarsari pun kembali normal sekitar pukul 19.30 WIB.
Sementara itu, Iyon yang merupakan warga setempat, menuturkan bahwa kemacetan akibat mogoknya mobil tangki tersebut terjadi sejak pukul 16.00 WIB.
“Mobil tangki itu mengangkut bahan gula. Untuk distribusikan ke para petani yang mengolah gula,” ungkapnya.
Iyon juga menambahkan, bahan gula itu berasal dari daerah Serang Banten untuk pengusaha gula yang ada di Desa Ciulu, Kecamatan Banjarsari, yaitu Bapak Soni.
”Karena di sana tidak ada tempat parkir, mobil tangki itu lalu parkir di Cicapar. Namun apes bannya amblas. Sehingga menimbulkan kemacetan jalan,” jelasnya.
Dari pantuan di lapangan, polisi dengan bantuan warga setempat mengatur arus lalu lintas. Mobil besar seperti truk dan angkutan umum besar lainnya tidak dapat melintas.
Sekitar pukul 19.00 WIB mobil tangki pengangkut bahan gula diseret ke pinggir jalan menggunakan kendaraan besar. Arus lalu lintas Jalan Banjarsari pun kembali normal. (GaluhID/Uus)