Jumat, Maret 29, 2024

PKK di Ciamis Berbagi Masker kepada Masyarakat

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Ciamis, galuh.id – Anggota Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kecamatan Ciamis berbagi masker pada masyarakat, Kamis (09/04/2020).

Ibu-ibu PKK di Ciamis berseragam batik tiba-tiba turun dari mobil dan langsung memberikan masker kain pada masyarakat yang berada di Terminal Bis Ciamis.

Aksi berbagi masker tersebut merupakan bentuk kepedulian dalam rangka menghambat penyebaran virus Corona (Covid-19) di Kabupaten Ciamis.

- Advertisement -

Pembagian masker tersebut merupakan awal, karena pembagian masker akan terus dilakukan secara bertahap pada masyarakat yang tidak menggunakan masker.

Sebanyak tiga lusin masker kain dibagikan pada masyarakat yang berada di terminal, dan sebagian pada masyarakat yang berada dalam angkot.

Menurut perwakilan Tim Penggerak (TP) PKK Kecamatan Ciamis, aksi tersebut merupakan tahap awal dan akan terdapat pembagian masker lanjutan.

“Ini merupakan aksi pembagian masker yang pertama, kami akan terus melakukan aksi pembagian masker pada masyarakat,” jelas Lilis Suryani.

Lilis menambahkan pembagian masker tersebut salah satunya berdasar pada imbauan Bupati Ciamis agar menggunakan masker saat berada di luar rumah.

Selain pembagian masker ibu-ibu PKK Kecamatan Ciamis selain membagikan masker pada masyarakat, dilakukan pula sosialisasi kesehatan yaitu PHBS.

“Selain pembagian masker kami lakukan sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat pada masyarakat sehingga polah hidup bersih meningkat,” jelas Lilis.

Aksi tersebut tidak dilakukan di lokasi terminal saja namun di sekitar Kecamatan Ciamis dan sasarannya masyarakat yang belum memakai masker.

Sementara itu salah satu masyarakat yang mendapatkan pembagian masker tersebut merasa senang mendapatkan masker kain dari ibu-ibu PKK Kecamatan Ciamis.

Melihat pembagian masker beberapa masyarakat langsung menghampiri sehingga hanya hitungan menit masker sudah habis dibagikan.

“Terima kasih pada ibu-ibu PKK di Ciamis yang telah membagikan masker ini, sangat bermanfaat untuk saya,” ujar salah satu penerima masker.

Penerima pembagian masker tersebut dari mulai pedagang, penumpang angkot, tukang ojek dan masyarakat yang berada di sekitar Terminal Bis Ciamis. (GaluhID/Ardiansyah)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Haji Geyot Ikon Ramadhan di Kota Banjar Tidak Lagi Hibur Warga

Berita Banjar, galuh.id - Boneka panakol bedug atau yang terkenal dengan sebutan Haji Geyot, kini tidak lagi menghibur masyarakat...

Artikel Terkait