“Ini adalah hasil dari kerja sama dan pengertian antar warga, sehingga bisa menciptakan lingkungan yang damai dan saling menghormati,” lanjutnya.
Keseluruhan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan koordinasi lintas sektoral guna menjaga ketertiban dan keamanan selama masa liburan Natal dan Tahun Baru.
Harapannya adalah terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat dalam merayakan momen penting ini.
Rapat lintas sektoral jelang Nataru ini selain hadir Forkopimda Kota Banjar, hadir pula ORARI, Dishub, BPBD, Satpol PP, serta tamu undangan lainnya. (GaluhID/Joe)
Editor : Evi