Sabtu, November 23, 2024

Polres Kota Banjar Amankan Puluhan Botol Miras dalam Operasi Pekat 2024

Baca Juga

Berita Banjar, galuh.id – Satreskrim Polres Kota Banjar Polda Jawa Barat berhasil mengamankan puluhan botol Minuman Keras (Miras) dalam Operasi Pekat 2024 di bulan Ramadhan.

Petugas mengamankan puluhan botol miras berbagai jenis dan merek itu dari sejumlah warung yang selama ini menjual minuman tersebut, Sabtu (24/03/2024) dini hari.

Kapolres Kota Banjar AKBP Danny Yulianto melalui Kaurbinopsnal Sat Reskrim Ipda Aef Kusyanto mengatakan, tujuan operasi itu untuk menjaga keamanan dan kondusifitas.

“Malam tadi kita melaksanakan Operasi Pekat sesuai arahan pimpinan dengan tujuan menjaga keamanan dan kondusifitas di bulan suci Ramadhan,” kata Aef.

Adapun target operasi tersebut adalah peredaran miras, tempat prostitusi, dan kejahatan jalanan yang selama ini sangat meresahkan masyarakat.

“Target operasi kita adalah peredaran minuman keras, tempat prostitusi, dan kejahatan jalanan,” terang Aef.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Ormas BBC Dukung Herdiat-Yana di Pilkada Ciamis 2024

Ciamis, galuh.id - Ormas BBC Kabupaten Ciamis Jawa Barat dengan tegas dukung dan siap memenangkan pasangan Herdiat-Yana (HY) di...

Artikel Terkait