Info Liga 3, galuh.id – PSGC Ciamis ditahan imbang saat memulai perjalanan di 8 besar Liga 3 Jawa Barat saat berlaga melawan Persipasi Bekasi di laga perdana.
Laga kedua tim berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi, pada Jumat (6/1/2023) sore WIB.
Persipasi Kota Bekasi unggul terlebih dahulu di menit ke-3 yang tercipta oleh Wisal El-Burji.
PSGC Ciamis baru bisa membalas pada babak kedua, melalui sundulan Gunawan Satria di menit ke-50.
Asisten Pelatih PSGC Ciamis Dicky Aditya bersyukur anak asuhnya bisa meraih hasil imbang dari tim tuan rumah Persipasi.
Permainan Ganjar Kurniawan dan kawan-kawan pun cukup baik, serta mampu mengimbangi Persipasi.
“Alhamdulillah hasil ini sangar kita syukuri, karena memang target melawan tim tuan rumah minimal imbang dan jangan sampai kalah,” ucap asisten pelatih .