Berita Olahraga, galuh.id – PSSI dan CFA bakal kerjasama dalam hal pengembangan sepak bola sekaligus penguatan hubungan internasional.
CFA yang merupakan Asosiasi Sepak Bola China tersebut melakukan kunjungan ke kantor PSSI yang merupakan Induk Sepak Bola Indonesia.
Kunjungan tersebut berlangsung pada Sabtu (28/1/2023) dan yang mewakili adalah Direktur Teknik, Indra Sjafri dan Wakil Sekretaris Jenderal PSSI, Maaike Ira Puspita.
Sementara CFA diwakili oleh Wang Bin (CFA Senior Consultant & Head of Delegation), Nan Zhe (Director of Grassroots Football Dept. of CFA), Yuan Jiayang (International Relations Department of CFA).
Di samping rencana PSSI dan CFA bakal kerjasama, kedua federasi tersebut terlebih dahulu berbagi pengalaman pembinaan atlet usia muda dan Stadion,
“Kami berbagi pengalaman, mereka mempresentasikan stadion kemudian program pengembangan usia muda di Tiongkok,” kata Indra mengutip dari BeritaSatu.