Pesawat Jet Honda menjadi perbincangan yang hangat dan juga menarik. Honda biasanya memproduksi kendaraan darat seperti motor dan mobil, namun kini Honda melebarkan sayapnya untuk memproduksi pesawat jet.
Penjualan pesawatnya yang laris pun seolah menjadi berita yang mencuri perhatian publik. Pasalnya, pesawat jet Honda Aircraft Company sudah berhasil terjual hingga 170 ke seluruh penjuru dunia.
Tercatat pada tahun 2020 lalu saja, Honda Aircraft Company telah mengumumkan bahwa produknya yakni HondaJet pun menjadi produk yang paling laku di kelasnya.
Sebanyak 31 unit pesawat jet Honda ini telah dikirim pada pelanggannya di Amerika Latin, Amerika Utara, Eropa dan juga Asia. Semakin mengembangkan sayapnya, pihak Honda Aircraft Company pun memperluas areanya dengan memiliki sertifikasi tipe di Rusia dan Pakistan.
Pada akhir tahun 2015 lalu, ternyata HondaJet mendapatkan sertifikasi tipe dari FAA (Federal Aviation Administration). Hal tersebut membuat Pesawat Jet Honda terbukti semakin maju di kategori ini dan hingga mencapai beberapa tonggak penerbangannya.
Hingga saat ini, HondaJet pun terus mengalami perkembangan mengagumkan, yaitu lebih dari 170 unit HondaJet telah beroperasi di seluruh dunia dengan jam terbang lebih dari 68.000 jam terbang.
Baca Juga: 3 Motor Honda dengan Spesifikasi Oke yang Jarang Diketahui
Menurut penuturan dari Michimasa Fujino selaku Presiden dan CEO Honda Aircraft Company, meski pendemi covid 19 telah mengakibatkan penurunan dalam proses pengiriman jet bisnis secara keseluruhan jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, namun Honda pun telah melihat peralihan pada moda transportasi yang lebih aman dan juga berkelanjutan.
Ia pun turut menambahkan pengiriman HondaJet secara cepat ke level sebelum pandemi akhir tahun, menunjukan konsumen di seluruh dunia pun terus memilih HondaJet.
Kini banyak pemilik jet bisnis pertama kali menyadari akan manfaat bepergian secara pribadi.
Teknologi Pesawat Jet Honda
HondaJet Elite merupakan salah satu produk yang menggabungkan banyak inovasi pada teknologi Honda Aircraft. Inovasi teknologi tersebut meliputi konfigurasi Over-The_Wing Engine Mount (OTWEM) yang khas, hidung serta sayap pesawat berupa Natural Laminar Flow (NLF) dan juga badan pesawat komposit. Selain itu, pesawat jet Honda ini mendapat dukungan GE Honda Aero Engines HF120.
Pesawat jet besutan Honda ini memiliki kabin yang terbesar di kelasnya berkat efisiensi ruang badan pesawat yang fungsinya sangat maksimal. Tentu saja hal ini menambah kenyamanan penumpang di dalamnya.
Keunggulan Pesawat Jet Honda
Mulai dari dimensinya, pesawat jet ini memiliki panjang 12,9 m, lebar sayap 12,12 m dan tinggi mencapai 4,54 m. Adapun dimensi dari interiornya yaitu panjang mencapai 5,43 m, lebar 1,52 m dan tinggi 1,47 m.
Dengan hal inilah membuat HondaJet tidak memakan banyak ruang lintasan. Jarak lepas landasnya pun kurang dari 4.000 kaki dan jarak pancarannya kurang dari 3.050 kaki.
Interior
Soal fasilitas di dalamnya pun terbilang sangat lengkap seperti terdapatnya kamar kecil pribadi serta tempat duduk opsional dan sistem suara Bongiovi. Tempat duduknya saling berhadapan dan masih terdapat kursi tambahan antara kabin dan cockpit. Adapun jumlah penumpang maksimalnya yaitu sebanyak 5 orang plus 1 pilot.
Keunggulan lain yaitu pesawat jet milik Honda ini menjadi yang tercepat dengan jarak tempuhnya sekitar 1,437 mil dan juga mampu meraih ketinggian udara paling tinggi di kelasnya.
Baca Juga: Yamaha Vino atau Honda Vino Bikin Bingung, Ini Penjelasannya!
Sertifikasi maupun pengakuan yang telah dimiliki HondaJet di antaranya yaitu JCAB, Federal Aviation Administrasi, European Aviation Safety Agency dan Directorate General of Civil Aviation.
Mesin
Berbicara mesin pesawat jet Honda ini menggunakan VGE Honda HF120 yang merupakan mesin turbofan kecil untuk kelas pasar jet bisnis ringan. Kecepatan tempuhnya mencapai 422 knots atau setara dengan 781 kpj pada ketinggian 30.000 kaki. Adapun jarak tempuhnya mencapai 1.437 nautical miles dan jelajah maksimum pada ketinggian 43.000 kaki.
Harga
Kabarnya pesawat jet ini memiliki harga US$ 5,25 juta atau setara dengan Rp 73, 5 miliar. Meski harga jualnya cukup tinggi tak menutup fakta bahwa HondaJet laris dalam penjualannya. (GaluhID/Dianti Rahayu)