Berdasarkan hasil rapat koordinasi, Kaswad menuturkan bahwa Pemkot Banjar menyetujui konsep itu untuk berlanjut.
Selain itu akan dikembangkan untuk sarana edukasi bagi pelajar dan masyarakat.
“Akan tetap lanjut dan ini akan menjadi sarana edukasi bagi pelajar dan masyarakat umum,” ucapnya, Selasa (28/3/2023) lalu di Setda Kota Banjar.
Meski demikian, tidak sedikit masyarakat Kota Banjar yang masih menolak keberadan pembangunan museum the mummy di Banjar Water Park itu.
Museum The Mummy Jadi Pengingat Pemimpin Korup
Hal itu terbukti dari respon masyarakat di dunia maya. Salah satunya dari grup media sosial Facebook dengan nama akun @sekilasinfokotabanjar.
Dalam postingan grup diskusi warga Kota Banjar itu, tampil sebuah informasi berjudul Museum The Mummy diharapkan menjadi penyelamat aset BWP.
Ragam komentar netizen pun tertera dalam postingan tersebut dengan berbagai silang pandang. Ada yang menyetujui, banyak juga orang yang menolak.
Bahkan akun @Joanprasetio menampik dalih aqidah yang pihak pemerintah sampaikan.