Kamis, Maret 28, 2024

Sejarah Berdirinya Persib Bandung dari Tahun ke Tahun, Ternyata Pernah Diremehkan

Baca Juga
- Advertisement -

Melongok sejarah berdirinya Persib Bandung dari tahun ke tahun menarik untuk dilakukan, salah satu tim kesebelasan yang ada di Indonesia ini pernah menghadapi masa-masa sulit, sebelum Persib menjadi salah satu klub sepak bola bergengsi seperti saat ini.

Membangun kesebelasan sepak bola sama halnya membangun bisnis dan perusahaan dari bawah. Begitupun, tim asal Jawa Barat ini pernah mengalami masa-masa susah, hingga perlu kerja keras untuk mengambil hati warga Jabar sehingga bisa jadi bobotoh seperti saat ini. Bahkan tim ini juga pernah vakum.

Baca Juga: Sejarah Persib Bandung, Pernah Dijadikan Alat Perjuangan Melawan Penjajah

- Advertisement -

Sejarah Berdirinya Persib Bandung sangat panjang hingga menjadi seperti saat ini. Sebelum nama Persib lahir, di Bandung ada yang namanya Bandoeng Inlandsche Voetbal Bond (BIVB).

Dari BIVB itulah menjadi cikal bakal sepak bola di Bandung yang diketuai Syamsudin. Suatu hari BIVB kehilangan semangatnya dan bubar.

Beberapa waktu kemudian setelah BIVB bubar muncul dua persatuan sepak bola yang bernama Persatuan Sepak bola Indonesia Bandung (PSIB) dan National Voetball Bond (NVB).

Tepat pada tahun 1933, tepatnya pada tanggal 14 Maret PSIB dan NVB memutuskan menjadi satu. Setelah kedua tim bersatu maka diberi nama Persib, dari situlah awal mula Persib berdiri.

Setelah dua tim itu bergabung serta menjadi Persib mereka sering mengikuti pertandingan dan sukses menjadi runner up.

Ada banyak klub yang ingin bergabung dengan Persib, seperti SIAP, Soenda, Singgalang, Diana, Matahari, OVU, RAN, HBOM, JOP, MALTA, dan Merapi.

Namun dari awal sejarah berdirinya Persib diangap remeh oleh warga sekitar. Persib dianggap sebagai persatuan sepak bola pinggiran karena mereka memiliki tempat berlatih di pinggiran bandung.

Tempat latihan mereka sama sekali jauh dari kata bergengsi, namun tim ini tidak menanggapi dengan hati. Persib malah berhasil mengambil perhatian dan hati masyarakat Bandung dengan prestasi.

Beberapa klub memutuskan untuk bergabung dangan Persib. Salah satu klub diantaranya menyerahkan lapangan mereka untuk Persib berlatih.

Sejarah Berdirinya Persib Bandung

Di tengah-tengah kejayaannya di zaman penjajahan Belanda, Persib pernah vakum saat Indonesia ‘diserahkan’ ke tangan jepang. Jepang membubarkan semua organisasi di Indonesia, termasuk Persib.

Namun setelah Indonesia merdeka, Persib kembali berjuang mendirikan kejayannya. Kejayaan Persib tidak lain karena perjuangan beberapa orang, yaitu dokter Musa, Munadi, H. Alexa, dan Rd. Sugeng.

Memiliki Kantor Sekretariat

Pada tahun 1953-1957 akhirnya Persib memiliki kantor sekretariat dan hingga sekarang kantornya masih ada. Pada tahun 1962, Persib dipercayai untuk mewakili Indonesia bertanding di ajang kejuaraan sepakbola Piala Aga Khan di Pakistan.

Masa Kejuaraan

Pada tahun 1986, Persib mengalahkan Perseman Manokwari 1-0 dalam pertandingan di Stadion Senayan. Persib terus menjadi juara sampai masuk dalam final Liga Indonesia.

Tahun 2003, Persib berpartisipasi di Piala Champions Asia, namun sayang prestasinya memburuk.

Menjadi Klub Profesional

Pada tahun 2008, Persib menapaki sebagai klub profesional yang lepas dari subsidi pemerintah. Persib kemudian dinaungi PT Persib bandung Bermartabat (PT PBB).

Setelah 19 tahun tidak meraih gelar, tahun 2014 Persib mengikuti kejuaraan Liga Super Indonesia dan berhasil menjadi juara. Pada pertandingan final, Persib berhasil mengalahkan Persipura Jayapura.

Di tahun 2015, Persib kembali mengharumkan namanya di turnamen bergengsi Piala Presiden 2015. Persib lagi-lagi berhasil meraih kemenangan dan berhasil memboyong piala Jendral Sudirman.

Itulah sekelumit sejarah berdirinya Persib Bandung dari tahun ke tahun. Salam bobotoh! (GaluhID)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Filipina Optimis Kalahkan Timnas Indonesia di Kandang

Berita Olahraga, Galuh.id - Filipina optimis kalahkan Timnas Indonesia di Kandang dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang. Pelatih Tim...

Artikel Terkait