Sabtu, November 23, 2024

Setelah Sherdy Ephy Fano, Kei Hirose Resmi Berseragam Borneo FC

Baca Juga

Info Liga 1, galuh.id – Update bursa transfer Liga 1, Kei Hirose resmi berseragam klub Borneo FC untuk mengisi lini tengah pada putaran kedua.

Laman Instagram resmi Borneo FC mengunggah sebuah video pada Rabu (21/12/2021) untuk memperkenalkan pemain asal Jepang ini.

Borneo FC menggantikan posisi Nuriddin Davronov yang masa kerjanya bersama tim tak dilanjutkan. Kei Hirose memiliki tugas membuat lini tengah Pesut Etam menjadi lebih kreatif lagi.

Sebelum bergabung, Kei Hirose bermain bersama tim Johor Darul Takzim II. Ia memiliki nilai pasar Rp 5,21 miliar.

Kei Hirose bukan nama baru dalam sepak bola Indonesia. Pasalnya pemain berusia 26 tahun ini pernah membela Persela Lamongan pada tahun 2019 silam dan mencatatkan 34 kali bermain dengan torehan 2 gol dan 10 assist.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Ormas BBC Dukung Herdiat-Yana di Pilkada Ciamis 2024

Ciamis, galuh.id - Ormas BBC Kabupaten Ciamis Jawa Barat dengan tegas dukung dan siap memenangkan pasangan Herdiat-Yana (HY) di...

Artikel Terkait