Sabtu, November 23, 2024

Striker Tasikmalaya Trial di Persib Bandung, Intip Perjalanan Karirnya

Baca Juga

Geoffrey Castillion dan Wander Luiz yang akan menjadi tumpuan Maung Bandung untuk menjebol gawang musuh. Kedua pemain asing ini juga yang membawa Persib Bandung berjaya di musim 2020 yang lalu.

Namun, karena pandemi Covid-19, Liga 1 musim 2020 harus batal. Otomatis Persib Bandung juga harus rela kehilangan 9 poin dari tiga laga musim tersebut.

Sansan sendiri bukan nama asing bagi penikmat sepak bola Indonesia. Karena ia pernah membela klub besar lainnya seperti Tira Persikabo dan juga Persija Jakarta.

Selain itu, Sansan adalah salah satu pemain yang dipromosikan dari Persija Jakarta Junior ke senior pada tahun 2009. Sansan bersama tim ibukota tersebut selama dua musim, ia lalu pindah ke Jakarta FC 1928.

Namanya dikenal luas saat membela Tira Persikabo Bogor. Namun karirinya tak bertahan lama dan harus hengkang ke Persis Solo. Menurut laman transfermarkt, Sansan saat ini statusnya tidak memiliki klub.

Kehadiran striker Tasikmalaya trial di Persib Bandung ini jadi tambahan amunisi untuk tim Pangeran Biru. Selain itu, jika Sansan berhasil masuk dalam skuad Rene maka jadi kebanggaan bagi warga Tasikmalaya. (GaluhID/Putra)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Ormas BBC Dukung Herdiat-Yana di Pilkada Ciamis 2024

Ciamis, galuh.id - Ormas BBC Kabupaten Ciamis Jawa Barat dengan tegas dukung dan siap memenangkan pasangan Herdiat-Yana (HY) di...

Artikel Terkait