Selasa, April 16, 2024

Tina Wiryawati Center (TWC) Bagikan Jamu Penangkal Corona di Ciamis

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Ciamis, galuh.id – Tina Wiryawati Center (TWC) bagikan ratusan jamu empon-empon dalam acara Kopi Darat (Kopdar) Forum Silaturahmi Baraya Lintas Kota, di Taman Lokasana Kabupaten Ciamis, Sabtu (14/3/2020).

Selain membagikan jamu, TWC juga memberikan uang santunan kepada 55 anak yatim piatu dan tiket gratis keliling wisata Kabupaten Ciamis menggunakan Bus Gatrik.

Pendiri TWC Tina Wiryawati menerangkan, pembagian jamu dan santunan tersebut sebagai wujud kepedulian TWC kepada masyarakat.

- Advertisement -

Tina Wiryawati menerangkan, jamu empon-empon ini berkhasiat untuk menangkal berbagai jenis penyakit, seperti flu, pilek, batuk-batuk. Bahkan, jamu ini juga dipercaya dapat mencegah penyebaran Virus Corona.

Jamu empon-empon ini, kata Tina, terbuat dari bahak ekstra alami dengan kandungan jahe, alang-alang, serai, kayu manis, kunyit, jeruk nipis dan gula aren di dalamnya.

”Bahan alami yang terkandung di dalam jamu empon-empon ini bisa meningkatkan daya tahan tubuh kita, jadi tubuh tidak gampang terserang penyakit,” jelas Tina.

Tina Wiryawati Center Santuni Anak Yatim Piatu

Terkait santunan kepada anak yatim piatu, Tina mengaku, hal itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian Tina Wiryawati Center kepada masyarakat yang membutuhkan.

Menurutnya, anak yatim piatu butuh dorongan dan semangat supaya mereka mampu menjalani hidup yang lebih baik. Sehingga bisa meraih masa depan yang sukses.

“Semoga apa yang kami berikan bisa bermanfaat untuk masyarakat,” ujar Tina yang juga menjabat sebagai Anggota Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Gerindra.

Sementara itu, Ketua Forum Silaturahmi Baraya Lintas Kota, Udheng, menyambut baik kegiatan sosial yang dilakukan TWC.

Udheng juga menyampaikan terima kasih kepada Tina Wiryawati selaku pendiri Tina Wiryawati Center. Hal itu atas partisipasinya dalam dalam acara Kopdar Forum Silaturahmi Baraya Lintas Kota Ciamis.

”Meski secara pribadi kami baru bertemu, namun dia cepat tanggap terhadap kepentingan masyarakat,” jelas Udheng.

Lebih lanjut Udheng mengatakan, Forum Silaturahmi Baraya Lintas Kota ini merupakan wadah berkumpulnya masyarakat Ciamis yang merantau di luar Kota.

”Ke depannya kami berharap sinergitas Forum Lintas Baraya Kota dengan TWC ini dapat terus terjalin dan digalakkan,” tandasnya. (GaluhID/Arul)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

STY: Ini Bukan Pertandingan Sepak Bola, Ini Pertunjukan Komedi!

Galuh.id- Shin Tae-yong (STY) mengungkap rasa kesalnya setelah pertandingan perdana Piala Asia U-23 2023, antara Qatar U-23 vs Timnas...

Artikel Terkait