Sabtu, November 23, 2024

Umrah Dibuka Kembali, Apakah Berlaku Juga Bagi WNI?

Baca Juga

Sekiranya Indonesia termasuk negara yang dilarang, jelas sebuah “pukulan” telak bagi pemerintah kita.

Jika WNI ditolak untuk melakukan perjalanan ke sejumlah negara, itu artinya kerja keras pemerintah yang dikoordinir Satgas penanganan Covid-19, baik di tingkat pusat maupun daerah, dianggap belum cukup memadai.

Mengacu pada kabar terbaru di awal September lalu, sesuai data dari Kementerian Luar Negeri RI, tercatat 51 negara yang melarang WNI masuk.

Dari 51 negara tersebut, tidak tercantum Arab Saudi. Jadi, ketika umrah dibuka kembali, semoga saja Arab Saudi tidak terpengaruh oleh negara yang lebih dahulu melarang RI.

Jika demikiaan, maka pupuslah impian WNI untuk umrah tahun ini dan harus tertunda lebih lama lagi.

Sebenarnya jika dicermati daftar 51 negara tersebut, sebagian besar adalah negara yang jarang dikunjungi WNI.

Seperti negara-negara Amerika Latin, Eropa Timur, Asia Tengah, Asia Selatan, dan Afrika. Adapun negara-negara ASEAN, hanya Malaysia yang me-lockdown Indonesia.

Namun demikian, ada juga beberapa negara Timur Tengah yang menolak WNI, yakni Uni Emirat Arab, Oman, Palestina, dan Iran. Inilah yang dikhawatirkan akan ditiru oleh Arab Saudi.

Mumpung pemerintah Arab Saudi belum merilis daftar negara yang dilarang masuk negaranya, pemerintah harus proaktif melakukan lobi politik.

Tentu dengan menunjukkan keseriusan Indonesia dalam megendalikan pandemi Covid-19 dan memaparkan konsep untuk menjamin jamaah umrah yang berangkat ke tanah suci, sudah melewati pengujian kesehatan yang bisa dipercaya.

Bila WNI tidak termasuk negara yang dilarang masuk Arab Saudi, bukan hanya calon jamaah umrah saja yang bergembira, tapi juga citra pemerintah Indonesia di mata dunia kembali terangkat, setelah “dilecehkan” 51 negara lain.

Sebaiknya kita semua berdoa, semoga saja ketika Umrah dibuka kembali, berlaku juga bagi WNI agar seluruh calon jamaah umrah yang sudah menunggu lama bisa segera mewujudkan mimpinya. (GaluhID/Tari)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Ormas BBC Dukung Herdiat-Yana di Pilkada Ciamis 2024

Ciamis, galuh.id - Ormas BBC Kabupaten Ciamis Jawa Barat dengan tegas dukung dan siap memenangkan pasangan Herdiat-Yana (HY) di...

Artikel Terkait