Berita Banjar, galuh.id – Absen 7 tahun, tradisi Larung Sungai kembali digelar dalam acara Citanduy Festival (Cifes) rangkaian hari jadi ke-21 Kota Banjar, Jawa Barat.
Kegiatan Larungan merupakan acara adat yang sudah absen selama tujuh tahun di Banjar Patroman.
Abah Ali salah seorang budayawan Kota Banjar, menjelaskan bahwa adat Larungan sudah lakukan sejak dahulu karena merupakan acara ritual.
Adat ini juga sebagai bentuk syukur kepada sang pencipta yang telah memberikan kesehatan, keselamatan, keberkahan dan juga kesejahteraan.
“Ritual Larung Sungai ini sudah tidak di lakukan selama 7 tahun di Banjar Patroman. Sekarang ada kembali,” ungkap Abah Ali, Sabtu (24/2/2024).
Menurut Abah Ali, ritual ini menjadi wujud ungkapan rasa syukur kepada sang pencipta.
Dalam tradisi ini, sejumlah budayawan Kota Banjar memanggul gondang berisi rempah-rempah dan hasil bumi.
Selain itu juga berdoa sebelum gondang tersebut di larung ke sungai Citanduy.