Minggu, November 24, 2024

AFC Akan Kunjungi Indonesia Sebagai Calon Tuan Rumah Piala Asia 2023

Baca Juga

Berita Olahraga, galuh.id – AFC akan kunjungi Indonesia pada September mendatang sebagai salah satu kandidat tuan rumah Piala Asia 2023.

Sekjen AFC, Datuk Seri Windsor telah mengesahkan surat AFC untuk PSSI terkait pemeriksaan beberapa stadion yang akan menjadi bakal tempat pertandingan.

Kabar kunjungan tim AFC ke Indonesia tersebut juga telah dikonfirmasi oleh Sekjen PSSI, Yunus Nusi.

“Pada tanggal 1 Agustus 2022 kami menerima surat balasan dari AFC. Tentu kami akan menyambut baik kedatangan mereka,” kata Yunus dikutip dari laman resmi PSSI.

Tim AFC akan kunjungi Indonesia untuk memeriksa beberapa stadion di Indonesia pada 1-4 September 2022.

“AFC akan mengunjungi beberapa stadion yang menjadi calon tempat bertanding,” lanjut Yunus.

Kemudian pada 4-7 September 2022, tim AFC akan bertolak ke Australia untuk melakukan agenda yang sama.

Selain AFC akan kunjungi Indonesia,mereka juga akan melakukan kunjungan ke calon tuan rumah lainnya seperti ke Korea Selatan dan Qatar.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Ormas BBC Dukung Herdiat-Yana di Pilkada Ciamis 2024

Ciamis, galuh.id - Ormas BBC Kabupaten Ciamis Jawa Barat dengan tegas dukung dan siap memenangkan pasangan Herdiat-Yana (HY) di...

Artikel Terkait