Berita Nasional, galuh.id – Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menolak untuk menjadi pilot, meskipun lolos seleksi, Ia lebih memilih Akademi Militer (Akmil).
Informasi AHY menolak menjadi pilot itu disampaikan oleh kawan satu angkatan AHY di Sekolah Menengah Atas (SMA) Taruna Nusantara.
Selain satu angkatan di SMA Taruna Nusantara, Agust Jovan Latuconsina juga merupakan kawan satu angkatan AHY di Akmil.
Jovan memberikan informasi tersebut saat mendampingi AHY melakukan perjalanan Safari Ramadan di Yogyakarta dan Jawa Tengah, Kamis (7/4/2022) yang lalu.
Menurut Jovan, saat Ia dan AHY duduk di bangku kelas 3 SMA, terdapat tawaran dari perusahaan penerbangan Garuda Indonesia.
Tawaran tersebut karena AHY termasuk siswa unggul atau berprestasi sehingga datang tawaran yang menggiurkan tersebut.
Pasalnya, yang lolos seleksi akan disekolahkan di Selandia Baru dengan tanggungan penuh dan mendapatkan jaminan diangkat menjadi pilot Garuda Indonesia.