Berita Ciamis, galuh.id – Seorang anak di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menderita penyakit pembesaran kepala atau Hidrosefalus.
Anak ini bernama Nunung Nurmalasari (11) warga Dusun Cikatomas RT. 011 RW. 005 Desa Handapherang, Kecamatan Cijeungjing.
Saat berkunjung ke rumahnya, Kamis (02/12/2021), Nunung terlihat hanya bisa berbaring.
Ia tak dapat bermain layaknya anak-anak seusianya. Meski demikian, ia tetap ceria dan tidak rewel.
Rika Rahmayanti (29), ibu dari Nunung, mengatakan awalnya saat usia 4 bulan anaknya menderita sakit panas.
Setelah dibawa berobat ke puskesmas, panasnya pun berangsur turun dan sehat kembali.
Namun seiring berjalanya waktu, terlihat ada perubahan di kepala anaknya.
“Kepala anak saya membesar dan pertumbuhannya juga cepat. Menurut dokter di rumah sakit, anak saya menderita Hidrosefalus,” jelas Ika.