Pemain dinilai minim pengalaman bertanding dengan tim Liga 2 lainnya.
Kori dan Balafans lainnya menilai materi pemain tim kesayangannya tersebut masih sangat jauh jika dibandingkan dengan tim lainnya.
Kemudian, Balafans menuntut agar para pemain mampu meraih poin sebanyak-banyaknya pada tujuh pertandingan tersisa babak penyisihan Grub B Liga 2.
Kori sangat berharap Badak Lampung FC dapat meraih tiga poin, dan Ia optimis tim masih bisa bertahan.
“Kita berharap lima pertandingan bisa meraih tiga poin, saya rasa kita masih bisa bertahan, dengan catatan harus ada perubahan,” jelasnya.
Jika tim Badak Lampung FC tidak ada perubahan menurut Kori, tidak menutup kemungkinan tim akan turun kasta pada Liga 3.
“Ini bisa turun kasta ke Liga 3, jika tidak berubah kasarnya jangankan promosi Liga 1 bertahan saja sudah syukur,” pungkasnya. (GaluhId/Ardiansyah)