Olahraga, galuh.id – Bek naturalisasi Timnas Indonesia, Mees Hilgers, berbagi cerita tentang pengalaman pertamanya berlatih bersama skuad Garuda jelang laga penting Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Bahrain.
Hilgers yang baru resmi menjadi WNI pada 30 September 2024, bergabung dengan tim pada Senin (7/10/2024) di Bahrain, dan langsung merasakan atmosfer latihan yang berbeda dari sepak bola Eropa.
Pemain berusia 23 tahun ini mengaku bahwa adaptasinya dengan Timnas Indonesia berlangsung cepat.
Meskipun baru bergabung, Hilgers yang saat ini memperkuat FC Twente di Eredivisie merasa sudah cocok dengan rekan-rekan setimnya.
“Atmosfer latihan di sini sangat menyenangkan, meskipun berbeda dari Eropa. Saya merasa nyaman karena para pemain dan staf sangat baik,” katanya.
Sambutan hangat dari rekan-rekannya seperti Rizky Ridho dan Jay Idzes juga membuat Hilgers merasa cepat diterima dalam tim.
Baca Juga: Naturalisasi dan Soliditas Timnas Indonesia, Mampukah Skuad Garuda Tembus Babak Selanjutnya?
Ia bahkan mengungkapkan bahwa para pemain sering berbincang dengannya dan pemain naturalisasi lainnya, Eliano Reijnders, yang juga baru bergabung.
“Mereka antusias menyambut kami. Kami punya percakapan yang baik, dan saya merasa cocok dengan tim ini,” tambahnya.
Pengalaman pertama Hilgers berlatih bersama Timnas Indonesia memberinya keyakinan bahwa ia bisa memberikan kontribusi maksimal dalam laga melawan Bahrain.
Shin Tae-yong memanggil Hilgers dan Reijnders sebagai bagian dari strategi memperkuat pertahanan tim untuk laga krusial ini.
Bek naturalisasi Mees Hilgers berharap bisa membantu Timnas Indonesia meraih hasil positif dan melangkah lebih jauh di kualifikasi.
Dengan adaptasi yang berjalan mulus dan dukungan penuh dari rekan-rekannya, Hilgers siap memberikan yang terbaik di pertandingan penting melawan Bahrain pada Kamis, 10 Oktober 2024. (GaluhID/Tegar)
Editor: Evi