Jumat, November 22, 2024

BHC Ajak Pemuda di Kota Banjar Merawat Demokrasi

Baca Juga

Berita Banjar, galuh.id – Bambang Hidayah Center (BHC) ajak pemuda di Kota Banjar, Jawa Barat untuk ikut memikirkan langkah-langkah merawat demokrasi serta memperkokoh persatuan sesama anak bangsa.

Sebagai informasi, BHC merupakan relawan dari eks Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citanduy.

Bambang Hidayah digadang-gadang maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Banjar 2024 mendatang.

“Pemuda adalah penerus masa depan, harus bisa memajukan bangsa Indonesia khususnya daerahnya sendiri seperti Kota Banjar,” kata Bambang, Selasa (02/01/2024).

Bambang berharap pemuda bisa ikut merawat dan memperkokoh budaya demokrasi yang berkualitas. Demokrasi yang berlandasan gagasan dan ide.

“Pemuda juga harus menyalurkan demokrasi yang jujur dan adil,” ujar Bambang menambahkan.

Ia juga berharap para kaum milenial di Indonesia khususnya Kota Banjar, mampu merangkul kebhinekaan dan tidak memberi ruang bagi politik sektarian yang dapat memecah belah masyarakat.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Pj Bupati Ciamis Dukung Gerakan Pemakaian Sarung Lestarikan Budaya

Ciamis, galuh.id - Penjabat (Pj) Bupati Ciamis, Budi Waluya, menyampaikan dukungannya terhadap gerakan pemakaian sarung tradisional oleh ASN dalam...

Artikel Terkait