Jumat, November 22, 2024

Bolos Sekolah, 7 Siswa di Ciamis Diciduk Satpol PP

Baca Juga

Ciamis, galuh.id – Petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Ciamis kembali menggelar operasi ke sejumlah tempat yang diduga sebagai tempat persembunyian siswa yang bolos sekolah.

Dalam operasi kali ini, 7 orang siswa berhasil diciduk oleh petugas. Mereka berhasil diciduk saat sedang asik bermain di warnet (warung internet) di pusat perkotaan.

Ketujuh siswa ini akhirnya digelandang oleh petugas ke kantor Satpol PP Ciamis di Jalan H. Sojoed. Ketika ditanya oleh petugas, mereka beralasan di sekolah sudah tidak ada KBM (Kegiatan Belajar Mengajar), padahal masih jam 10.00 pagi.

Selain itu, ada juga siswa yang mengaku sedang PKL (Praktek Kerja Lapangan) di salah satu instansi pemerintah. Tetapi mereka justru berkeliaran di sekitaran kota. Ketika ditanyakan kepada pihak sekolah, ternyata mereka memang sedang bolos.

“Yang diamankan itu ada 7 orang siswa, mereka bolos sekolah. Alasannya karena tidak ada guru, tidak belajar dan sudah pulang sekolah. Ada juga yang alasannya sedang PKL. Mereka banyak alasan, tapi intinya mereka sedang bolos sekolah,” ujar Yudy Herdiana.

Setelah digelandang oleh petugas, Yudy Herdiana selaku Kepala Seksi Pengendalian dan Operasi Satpol PP Ciamis akhirnya memberikan pembinaan singkat kepada para siswa yang bolos itu.

Yudy mengimbau kepada para siswa supaya tidak mengulangi perbuatannya itu. Yudy juga memberikan teguran kepada penjaga warnet agar tidak menerima siswa saat jam sekolah masih berlangsung.

“Setelah ini, kita akan mengantarkan mereka langsung ke sekolahnya, supaya pihak sekolah juga mengetahui siswanya di luar sekolah, juga menjadi efek jera bagi para siswanya,” tambah Yudy.

Yudy menegaskan operasi serupa akan digelar secara rutin setiap hari. Operasi akan ditargetkan ke tempat-tempat yang diduga seringkali dijadikan tempat persembunyian siswa yang bolos sekolah. (GaluhID/Iman)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait