Karena menurutnya, PDAM Tirta Galuh Ciamis dan masyarakat tidak bisa dipisahkan.
Dalam kesempatan itu, Herdiat juga berpesan agar masyarakat tak sungkan-sungkan untuk memberikan saran dan masukan terhadap PDAM.
“Karena saran dan masukan itu sangat penting bagi kemajuan perusahaan,” katanya.
Sementara itu, Direktur PDAM Tirta Galuh Ciamis Drs. Cece Hidayat, mengaku bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk apresiasi terhadap pelanggan.
Cece menilai selama ini antara pelanggan dan PDAM Tirta Galuh sudah terjalin kerja sama yang sangat baik. “Jadi hadiah itu merupakan bentuk apresiasi,” ujarnya.
Menurut Cece, PDAM Tirta Galuh Ciamis tidak akan berarti apa-apa tanpa adanya pelanggan.
Sebagai informasi, program berbagi hadiah tersebut dilaksanakan pada bulan April sampai dengan September 2021 atau berlangsung selama 6 bulan.
Adapun hadiah utama dalam gebyar hujan hadiah PDAM Tirta Galuh tersebut yakni dua unit sepeda motor. Lalu sepeda gunung dan berbagai alat elektronik lainnya. (GaluhID/Tony)
Editor : Evi