Jumat, November 22, 2024

Cegah Stunting, Ratusan Ribu Benih Ikan Dibagikan untuk Warga Ciamis

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Ratusan ribu benih ikan dibagikan pada masyarakat Kabupaten Ciamis Provinsi Jawa Barat.

Tujuannya agar masyarakat gemar mengkonsumsi ikan dan juga membantu program Pemerintah Kabupaten Ciamis dalam pencegahan stunting.

Hal tersebut disampaikan oleh perwakilan Tim Pertanian Peternakan Perikanan (TENTATIPE), Izal Faizal Amin, Selasa (4/1/2022).

“Iya betul, kami dari Tim TENTATIPE PKH Ciamis melakukan kerja sama dengan Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Ciamis,” jelas Izal.

Izal menambahkan kerja sama tersebut melalui Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pembibitan Ternak dan Benih Ikan.

Selain itu, benih ikan diberikan kepada Kelompok Pembudidaya Ikan Kecil (Pokdakan) Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH).

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait