Sejak menit awal pertandingan, Persib mengambil inisiatif serangan dan berusaha menciptakan peluang ke gawang Rans.
Namun, Persib baru bisa menciptakan ancaman berarti pada menit ke-26 yang langsung berbuah gol pembuka keunggulan.
Ada David da Silva yang pertama mencatatkan namanya di papan skor, setelah memanfaatkan umpan Ciro Alves dengan sepakan kerasnya.
Selepas gol tersebut, Febri Hariyadi nyaris menggandakan keunggulan Maung Bandung ketika mengeksekusi tendangan bebas.
Tapi sayangnya bola hasil tendangan pemain yang biasa disapa Bow itu, masih bisa ditepis kiper Rans yang dikawal Hilman Syah.
Tuan rumah sukses menggandakan keunggulan mereka atas Rans menjadi 2-0 semenit memasuki waktu tambahan babak pertama.
Melalui eksekusi penalti Alves yang berhasil menjalankan tugasnya, setelah sebelumnya Rachmat Irianto dijatuhkan di dalam kotak terlarang.
Hingga peluit babak pertama dibunyikan sebagai penanda berakhirnya pertandingan, skor 2-0 untuk kemenangan Persib tidak berubah.