Kemudian menjadikan Pilkada sebagai momentum penting dalam perjalanan demokrasi lokal.
“Masyarakat jangan terpincut oleh rayuan dan janji-janji dalam menentukan pilihan,” ujar Dani Danial Mukhlis kepada galuh.id, Senin (18/12/2023).
“Salah satu pesan dari lagu ini yakni menggiring masyarakat untuk memiliki kemampuan dan kemauan melakukan literasi politik dalam pilkada,” sambungnya.
Lagu Sacangreud Pageuh melalui lirik-liriknya, Dani Danial Mukhlis menyampaikan pesan aspirasi untuk suatu proses pemilihan yang berlangsung dengan damai.
Ia berharap karya ini dapat menjadi panggilan bagi seluruh masyarakat untuk menjaga persatuan dan keselarasan dalam proses demokrasi.
Menciptakan suatu pesta demokrasi yang lancar dan aman, dan melahirkan para pemilih yang cerdas. (GaluhID/Joe)
Editor : Evi