Jumat, November 22, 2024

Dinas SDA Jabar Tegaskan Tidak Boleh Buang Limbah ke Irigasi Ciputrahaji Ciamis

Baca Juga

Menanggapi permintaan masyarakat supaya melakukan normalisasi atau pengerukan irigasi, pihaknya berjanji akan memenuhinya.

“Insya Alloh rencananya tahun ini kita akan normalisasi saluran irigasi. Adapun anggarannya kita akan siasati anggaran yang ada,” ucapnya.

Dinas SDA Tegaskan Tidak Boleh Buang Limbah Sembarangan, DPRKPLH Ciamis Berikan Edukasi

Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Ciamis melalui Kabid Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Hidup, Rini Valianti, menyampaikan pihaknya terus berupaya memberikan edukasi.

Pihaknya terus berusaha memberikan edukasi dan pembinaan kepada pelaku usaha tahu tempe yang membuang limbahnya ke saluran irigasi secara langsung.

“Kami terus berupaya mengedukasi agar limbah pabrik tahu tempe sebelum dibuang ke saluran irigasi, steril dan tidak menimbulkan bau tak sedap,” ungkapnya.

Permasalahan limbah ini lanjut Rini, tentunya harus selesai. Tetapi cara penyelesaiannya harus secara persuasif.

“Karena bagaimanapun juga yang terdampak warga Ciamis, pengusaha juga orang Ciamis. Jadi kita harus melindungi dua-duanya,” terangnya.

Jadi kata Rini, pihaknya akan berupaya bagaimana caranya masalah limbah itu terselesaikan tanpa ada yang rugi.

- Advertisement -
- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait