Jumat, November 22, 2024

Disbudpora Ciamis Imbau Masyarakat Melapor Jika Ditemukan Situs Kerajaan Galuh

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) Ciamis Jawa Barat, mengimbau kepada masyarakat untuk melapor jika menemukan situs peninggalan Kerajaan Galuh.

“Kalau masyarakat di daerahnya menemukan situs atau tempat sejarah dan budaya peninggalan kerajaan Galuh, segera lapor ke kami,” kata Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Ciamis, Erwan Darmawan, Senin (26/2/2024).

Menurut Erwan, Kabupaten Ciamis yang merupakan bekas kerajaan Galuh, pastinya banyak peninggalan-peninggalan.

Peninggalan-peninggalan tersebut perlu adanya pelestarian agar sejarah kerajaan Galuh tetap terpelihara.

Erwan menjelaskan, laporan dari masyarakat sangat perlu untuk tindakan selanjutnya. Apakah situs atau tempat budaya itu berhubungan dengan sejarah Galuh atau tidak.

“Kami punya tim untuk meneliti apakah itu tempat sejarah atau bukan,” ucapnya.

Lanjut Erwan, apabila temuan masyarakat tersebut merupakan tempat bersejarah, maka pemerintah melalui pihaknya akan menindaklanjuti.

Jika ternyata mengandung sejarah Kerajaan Galuh, Disbudpora Ciamis akan menindaklanjuti dengan pembenahan untuk pelestarian.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait