Berita Ciamis, galuh.id – DMI Ciamis dan warga Perum Kertasari menggelar bazar ramadhan di halaman Masjid At-Taqwa Perum Kertasari Blok 5-6 Ciamis, Minggu (02/04/2023).
Dalam bazar tersebut, tersedia berbagai menu takjil aneka ragam minuman dan makanan. Mulai dari makanan tradisional sampai olahan ikan dalam bentuk yang modern.
Selain menyediakan aneka makanan dan minuman, dalam bazar juga ada lomba-lomba yang bertemakan ramadhan yang diikuti oleh 47 peserta.
Perlombaan dalam bazar ramdahan tersebut terdiri dari lomba mewarnai kaligrafi, hafalan Alquran hingga dan lomba adzan.
Ketua DMI Ciamis Syarief Nurhidayat, menjelaskan bazar ini diselenggarakan bersama DKM Masjid At-Taqwa dan Majelis Ta’lim dengan dukungan warga Perum Kertasari Blok 5-6.
Syarief mengatakan, bazar ramadhan ini merupakan fungsi masjid. Ada tiga fungsi masjid. Pertama sebagai pusat ibadah, kedua pemberdaya masyarakat, ketiga pemersatu umat.
“Maka kita adakan bazar ramadhan ini di halaman masjid yang masuk ke poin pemberdaya masyarakat,” ucapnya.
Lanjut Syarief, ketika muncul ide dari ibu-ibu majelis ta’lim untuk melaksanakan kegiatan bazar sembako murah ramadhan, pihaknya langsung merealisasikan.
“Karena pemberdayaan masyarakat mulai dari masjid,” tuturnya.
Harga Lebih Murah di Bazar Ramadhan Perum Kertasari Ciamis
Ibu-ibu warga Perum Kertasari sejak 11 bulan lalu sudah memungut uang. Sehingga bulan ramadhan ini mereka pun mengadakan kegiatan ini.
“Makanya harga yang ada di sini dibawah harga pasar,” ungkapnya.
Banyak produk yang dijual kegiatan tersebut. Antara lain cemilan, beras, mie instan, telur, minyak goreng dan lainnya.
“Kegiatan ini kami gelar setiap hari Minggu di bulan ramadhan,” jelas Syarief.
Ikin Ketua DKM Masjid At-Taqwa, mengatakan masyarakat Perum Kertasari Ciamis mengisi dan memakmurkan lingkungan masjid di bulan ramadhan.
Menurut Ikin, kegiatan bazar sembako baru pertama kali pelaksanaannya di tahun ini di masjid At-Taqwa
“Ibu-bu hadir untuk menyajikan sembako murah di setiap stand. Tentu menjualnya dengan harga yang murah,” katanya.
Tidak lupa, ia juga mengucapkan banyak terima kasih kepada para pihak yang sudah berkontribusi. Karena berkat sinergitas berbagai pihak, acara bazar ramadhan bisa terlaksana.
“Selain bazar ada juga perlombaan. Alhamdulillah ikut memberi warna dan semangat semarak ramadhan ini,” jelasnya. (GaluhID/Resa)
Editor : Evi