Adapun kriteria penilaian penghargaan ini yaitu melibatkan orisinalitas inovasi, sederhana namun efektif dalam mencapai tujuan dan penggunaan alat yang terjangkau.
Setelah menerima penghargaan, Rita memiliki rencana untuk melakukan koordinasi dengan bidang Kesmas Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ciamis.
Ia akan melakukan kerja sama dengan Kabid dr. Eni Rochaeni untuk mengaplikasikan inovasinya yaitu “Deteksi Dini Serostomia pada Lansia” (DIESEL) di Puskesmas yang ada di Kabupaten Ciamis.
Dalam kesempatan itu, Rita mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis telah memberikan dukungan yang luar biasa.
Direktur RSUD Ciamis dan Kepala Dinkes Ciamis juga aktif mendukung inovasinya sepanjang kompetisi berjalan, baik tingkat provinsi maupun tingkat nasional.
Setelah prestasi yang luar biasa berhasil nakes Ciamis raih, Pemkab terus memperlihatkan komitmennya untuk meningkatkan sektor kesehatan yang bertujuan memberikan manfaat besar bagi masyarakat Ciamis. (GaluhID/Tegar)
Editor : Evi