Jumat, November 22, 2024

DP2KBP3A Ciamis Kendalikan Angka Kelahiran dan Lonjakan Penduduk

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Ciamis telah berhasil mengendalikan angka kelahiran.

Kabid Pengendalian Penduduk dan Penyuluhan (Dalduk), Djafar Shiddiq, menyebut pihaknya telah berhasil mengendalikan angka kelahiran di Kabupaten Ciamis.

“Pengendalian penduduk di Ciamis tetap stabil, angka kelahiran pun berhasil dipertahankan sehingga tidak ada lonjakan,” ungkap Djafar.

Djafar menjelaskan, saat terjadi pandemi Covid-19, semua masyarakat tetap berada di rumah dan kerjanya pun di rumah.

“Namun kasus lonjakan penduduk tetap berhasil kita cegah,” tutur Djafar.

Ia mengaku bahwa pihaknya telah mengoptimalkan penyuluh lapangan secara door to door kepada masyarakat.

Penyuluh lapangan dari Bidang Dalduk telah melakukan kunjungan dari rumah ke rumah dengan memberikan pelayanan.

Djafar mengatakan bahwa dengan cara tersebut, pihaknya berhasil menekan angka kasus lonjakan penduduk di Kabupaten Ciamis.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait