Jumat, November 22, 2024

Eks Pemain Martapura FC Mengadu Soal Tunggakan Gaji, Ini Tanggapan Manajemen

Baca Juga

Info Liga 2, galuh.id – Eks pemain Martapura FC diketahui mengadu ke APPI soal tunggakan gaji yang belum dibayarkan oleh manjemen. Di lain pihak, nampaknya manajemen terlihat tidak peduli tentang kesulitan para mantan pemain.

Hal itu nampak dari sikap Asisten manajer Martapura FC H Joko yang secara singkat mengaku buka wewenangnya.

Penyebab tidak pedulinya H Joko dikarenakan dia merupakan bagian dari manajemen yang baru di putaran kedua. Bersama H Maulana Mansyur, dia diamanatkan memegang klub sejak awal putaran kedua.

Sementara para pemain yang gajinya belum terbayarkan, kebanyakan dari pemain yang dicoret di putaran I.

“Soalnya waktu itu menagemen bukan saya dan kawan kawan,” kata Joko singkat di tribunnews dot com.

Pernyataan Asisten manajemen tersebut sekiranya wujud ketidak pedulian manajemen baru. Bahkan nampak berusaha lari dari tanggung jawab. Walaupun pemain sudah bukan bagian dari klub dan adanya pergantian manajemen.

Tetapi manajemen Martapura FC harus bertanggung jawab atas hak pemain yang belum dibayarkan. Hal itu dikarenakan para pemain sudah yang bekerja profesinal untuk Martapura FC bukan untuk manajemen lama.

Pada tempat yang terpisah, Ketua Umum Martapura FC H Mokhamad Hilman ST MT memilih tak banyak bicara. Ia tidak menanggapi soal kabar tindakan 11 pemain Martapura FC yang mengadu ke APPI menyusul belum gaji yang belum dibayarkan manajemen.

“Maaf, kami memilih sebaiknya tidak perlu ditanggapi atau dikomentari hal tersebut,” ucap Hilman dikutip dari Banjarmasinpost Jumat (6/12/2019).

Hilman berusaha hati-hati  dalam menanggapi soal penunggakan gaji pemain tersebut. Tokoh yang juga menjabat sekretaris daerah Pemkab Banjar ini mengaku dirinya merisaukan efek atau dampak jika terlalu berkomentar. Khususnya memberikan efek negatif terhadap nasib klub Martapura FC mendatang.

“Takut efeknya malah kurang menguntungkan untuk Martapura FC ke depannya. Jadi, kami lebih baik bertindak untuk menuntaskan masalahnya saja,” pungkas Hilman.

Semoga dari berbagai macam cara yang diakukan oleh para pemain, APPI, dan manajemen dapat membuahkan hasil. Sehingga tunggakan gaji pemain dapat diselesaikan. (GaluhID/Waskito)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait