Ciamis, Galuh ID – Grab On Road (GBR) salah satu komunitas motor pencinta otomotif menggalang dana untuk korban longsor di kabupaten Ciamis mulai Sabtu (10/11/2018) hingga empat hari ke depan.
Komunitas yang berdiri sejak tanggal 22 Juli 2010 ini berusaha untuk menunjukkan jika mereka bukan hanya sekedar geng motor yang pintar “menggeber” kendaraan di jalanan.
Diakui oleh Fahmi Albartiansyah, pembina GBR bahwa aksi mereka merupakan bentuk dari kepedulian pada korban bencana longsor di kabupaten Ciamis, selain itu mereka berharap sumbangan yang terkumpul bisa meringankan beban korban bencana.
Harapannya semoga di sela-sela hobi kami mencintai motor, kami bisa berguna untuk masyarakat Ciamis,” kata Fahmi.
GBR yang memiliki anggota puluhan orang dari berbagai usia ini melakukan aksi penggalangan dana di lampu-lampu merah sekitar kota Ciamis. (K. Putu Latief)