Kamis, November 21, 2024

Harapan Besar Ketum DPP Balad Galuh untuk PSGC Ciamis

Baca Juga

Galuh.id– Ketua Umum (Ketum) DPP Balad Galuh, Ghozin, yang juga merupakan suporter fanatik PSGC Ciamis, menyampaikan harapan terkait masa depan tim jagoannya.

Ghozin berharap tim berjuluk Laskar Galuh dapat memanfaatkan kesempatan sebagai tuan rumah dalam pertandingan babak 80 besar dengan memastikan meraih poin penuh.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Ghozin di Sekretariat DPP Balad Galuh pada Senin (21/04/24). 

Harapan Agar PSGC Ciamis Promosi ke Liga 2

Dalam kesempatan itu Ghozin menegaskan tim laskar Galuh di bawah asuhan Pelatih Kepala Heri Rafni Kotari harus memiliki tekad untuk mengembalikan kejayaan, yaitu meraih promosi ke Liga 2.

“Kami merasa PSGC Ciamis telah lama berada di Liga 3. Pada masa lalu, kami hampir berhasil lolos dan naik ke Liga 2,” ucap Ghozin.

Pencapaian tersebut lantas tak membuat para suporter lelah memberi dukungan agar Laskar Galuh tampil maksimal di Liga 3 untuk lolos ke Liga 2.

“Namun, takdir belum memihak kami, sehingga akhirnya kami tersingkir dan harus puas kembali berlaga di Liga 3. Tahun ini, kami berharap ada rezeki yang mengalir,” sambung Ghozin.

Lebih lanjut, Ghozin menambahkan PSGC Ciamis membutuhkan pemain yang siap bertarung dan memiliki tekad untuk menang di setiap pertandingan.

Tujuannya tentu agar tim Laskar Galuh segera meraih tiket promosi ke liga kasta kedua.

Baca juga: Heri Rafni Identifikasi Kelemahan PSGC Ciamis Saat Lawan Persibangga

Harapan Ghozin, penggawa Laskar Galuh tidak bermain dengan setengah hati, tetapi harus memainkan pertandingan dengan penuh semangat.

Meski mengakui Balad Galuh hanyalah komunitas suporter kecil yang belum dapat memberikan kontribusi penuh.

Ghozin menyatakan Balad Galuh ingin memberikan yang terbaik bagi PSGC Ciamis dan siap mendukung di setiap pertandingan dengan dukungan maksimal.

Selain itu, Ghozin juga mengungkapkan menjelang kick-off, Balad Galuh akan mengadakan doa bersama.

Serta menggelar kegiatan santunan sebagai bagian dari usaha batiniah dan sebagai kewajiban untuk berbagi kepada sesama.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat Tatar Galuh Ciamis untuk mendukung langsung PSGC Ciamis dengan hadir di stadion yang kami cintai. Jika bukan kita, siapa lagi yang akan mendukung mereka,” tutupnya. (GaluhID/Dianti)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Erick Thohir Ungkap Potensi Emil Audero Gabung ke Timnas Indonesia

olahraga, galuh.id- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan tanggapan mengenai potensi penjaga gawang Como 1907, Emil Audero, bergabung dengan...

Artikel Terkait