Berita Ciamis, galuh.id – Menjelang hari raya Idul Fitri 1445 H/2024 atau Lebaran, harga kelapa dan kemiri di Kabupaten Ciamis Jawa Barat mengalami kenaikan.
Berdasarkan pantauan galuh.id, harga kelapa yang awalnya sekitar Rp3.000 per butir kini menjadi Rp3.500 per butir.
Sementara untuk harga kemiri atau muncang, dari yang awalnya Rp30.000 per kilogram kini menjadi Rp37.000 per kilogram.
“Menjelang lebaran, harga butir kelapa terus mengalami kenaikan,” kata salah seorang penampung kelapa di Ciamis bernama Safri, Senin (1/4/2024).
Ia mengatakan, harga kelapa pada awal bulan ramadhan sebesar Rp3.000 per butir. Namun dari pertengahan bulan puasa naik menjadi Rp3.500 per butirnya.
“Kenaikan dipicu karena banyaknya permintaan. Biasanya menjelang lebaran, masyarakat membutuhkan kelapa parut untuk bumbu masakan seperti gulai, opor, dan rendang,” ujarnya.
Guna memenuhi kebutuhan masyarakat menjelang lebaran, saat ini Safri telah menyediakan stok sebanyak 15.000 butir kelapa.
Stok kelapa tersebut ia dapatkan dari berbagai wilayah yang ada di Kabupaten Ciamis dan Pangandaran.