“Tinggi hilal 0 derajat 37 menit jadi akan sulit terlihat. Kami sore ini akan melakukan pembantaian di POB Gunung Putri lapas Banjar,” tambahnya.
Menurutnya, jika hilal awal 1 Ramadhan 1445 Hijriah saat pemantauan tidak terlihat, maka perhitungan bulan syaban akan disempurnakan menjadi 30 hari (istikmal).
Badar mengatakan, dari data perhitungan itu, maka awal Ramadhan yang pemerintah lakukan dengan Ormas Islam Muhammadiyah akan berbeda.
Sebagai informasi, Muhammadiyah telah menetapkan awal ramadhan 1445 Hijriah jatuh pada 11 Maret 2024 (besok).
“Kita masih menunggu hasil sidang Isbat dari Kementrian Agama, Muhammadiyah kemungkinan akan berbeda,” pungkasnya. (GaluhID/Diana)
Editor : Evi