Galuh.id– Meskipun Persib Bandung baru saja menerima sanksi dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI berupa denda sebesar Rp 50 juta, hal ini tidak menyurutkan semangat para Bobotoh.
Tiket untuk laga antara Persib Bandung dan Madura United di Stadion Si Jalak Harupat (SJH) tetap ludes terjual.
Hal tersebut menandakan Bobotoh siap meramaikan SJH demi dukung Persib di partai final Liga 1 2023/2024 pada Minggu (26/5/2024).
Adapun sanksi dari Komdis tersebut merupakan akibat tindakan tiga oknum suporter yang nekat memasuki lapangan saat Persib menjamu Bali United di babak semifinal.
Namun, teguran tersebut tidak mengurangi antusiasme para pendukung setia Persib.
Adhi Pratama selaku Kepala Komunikasi PT Persib Bandung Bermartabat, mengonfirmasi bahwa semua tiket laga Persib melawan Madura United telah terjual habis.
Ia juga menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan dan berharap tim dapat meraih kemenangan.
Semangat Bobotoh dalam Penantian Gelar Juara Persib Bandung
Persib akan kembali bertanding di kandang pada leg pertama final Championship Series Liga 1 melawan Madura United.
Tingginya antusiasme suporter Persib tidak terlepas dari penantian selama 10 tahun untuk meraih gelar juara.
Yakni setelah terakhir kali meraihnya pada ajang Indonesia Super League 2014 di era kepelatihan Djadjang Nurdjaman.
Baca juga: Djanur Optimis Persib Menang di Final, Ada Angka Keramat
Adhi menjelaskan pihaknya tidak dapat menampung seluruh animo besar dari Bobotoh karena keterbatasan kapasitas Stadion Si Jalak Harupat.
Sebelumnya, pelatih Persib Bojan Hodak juga menyampaikan apresiasinya terhadap dukungan loyal dari Bobotoh.
Menurutnya, bahkan stadion berkapasitas 200 ribu kursi pun akan penuh jika digunakan untuk menampung Bobotoh.
Stadion Si Jalak Harupat, yang terletak di Soreang, Kabupaten Bandung, memiliki kapasitas yang relatif kecil dibandingkan stadion lain di Bandung, hanya mampu menampung sekitar 22 ribu penonton.
Kapasitas ini jauh lebih kecil daripada Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) yang mampu menampung 38 ribu suporter.
Untuk mengakomodasi antusiasme Bobotoh, manajemen Persib bekerja sama dengan pemerintah setempat akan mengadakan nonton bareng (nobar) di beberapa lokasi.
Setelah pertandingan ini, Persib akan bertandang ke markas Madura United di Stadion Gelora Bangkalan pada 31 Mei 2024.
Berikut ini adalah daftar tempat nobar Persib vs Madura United:
- Summarecon Mall Bandung
- CGV Paris Van Java
- CGV 23 Paskal Shopping Center
- CGV Bandung Electronic Center
- CGV Metro Indah Mall
- CGV Miko Mall