Jumat, November 22, 2024

Hitung-hitungan Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026

Baca Juga

olahraga, galuh.id– Perjuangan Timnas Indonesia untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2026 tengah memasuki tahap penting. 

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menegaskan Skuad Garuda membutuhkan total 15 poin untuk bisa bersaing dalam memperebutkan tiket ke Piala Dunia 2026.

Saat ini, Timnas Indonesia telah mengumpulkan dua poin dari dua laga di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 

Perolehan poin tersebut merupakan hasil setelah menahan imbang Australia dengan skor 0-0 pada pertandingan kedua.

Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Selasa(10/9/2024). 

Dalam laga tersebut, Timnas Indonesia menunjukkan performa yang solid dan berhasil menjaga gawang mereka dari kebobolan.

Hasil imbang melawan Australia melengkapi pencapaian Skuad Garuda setelah sebelumnya juga meraih hasil seri 1-1 melawan Arab Saudi.

Pertandingan tersebut berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Jumat (6/9/2024).

Timnas Indonesia Butuh 15 Poin untuk Lolos ke Piala Dunia 2026

Memiliki dua poin dari dua laga, Timnas Indonesia saat ini berada di posisi keempat klasemen sementara Grup C. 

Untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2026, hanya dua tim teratas di grup ini yang akan langsung lolos. 

Erick Thohir memperkirakan Timnas Indonesia membutuhkan setidaknya 15 poin untuk bisa membuka peluang lolos otomatis ke turnamen terbesar sepakbola dunia. 

Artinya, masih diperlukan tambahan 13 poin dari sisa delapan pertandingan.

Baca juga: Erick Thohir Sorot Penampilan Timnas Indonesia Usai Imbang Lawan Australia

“Terima kasih atas usaha kalian. Kita telah mendapatkan dua poin dari dua pertandingan terakhir. Jika kita ingin lolos kualifikasi, mungkin kita bisa berada di peringkat kedua, dan untuk itu kita membutuhkan 15 poin” jelas Erick dalam instagram resminya pada Selasa (11/9/2024).

Berdasarkan perhitungan tersebut, Timnas Indonesia harus meraih empat kemenangan dan satu hasil imbang dari delapan pertandingan yang masih tersisa. 

Erick Thohir juga menekankan pentingnya optimisme dan semangat juang para pemain untuk menghadapi tantangan tersebut.

“Kita masih memiliki delapan pertandingan lagi. Selanjutnya, akan ada laga tandang melawan China dan Bahrain,” sambung Erick.

Timnas Indonesia akan melakoni dua laga tandang berikutnya melawan Bahrain dan China. 

Pertandingan melawan Bahrain akan diadakan di Bahrain National Stadium, Riffa, pada 10 Oktober 2024.

Sementara laga melawan China akan berlangsung di Qingdao Youth Football Stadium pada 15 Oktober 2024.

- Advertisement -
- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait