Portugal lolos ke fase perempat final dengan menyingkirkan Swiss 6-1, di babak 16 besar.
Sementara itu Inggris lolos setelah mengalahkan Senegal dengan skor 3-0, sedangkan Belanda menyingkirkan Amerika Serikat 3-1.
Brasil menang 4-1 atas Korea Selatan, Argentina taklukkan Australia 2-1. Lalu Kroasia menghentikan Jepang dan Prancis kalahkan Polandia 3-1.
Berikut Jadwal Lengkap Delapan Besar Piala Dunia 2022
Laga 8 besar itu, akan mulai dengan pertandingan antara Kroasia vs Brasil yang akan berlangsung di Stadion Education City pada Jumat (9/12/2022) pukul 22.00 WIB.
Setelah itu, pertandingan delapan besar Piala Dunia 2022 akan berlanjut ke laga Belanda vs Argentina.
Pertemuan antara De Oranje vs La Albiceleste ini bakal berlangsung di Stadion Lusail pada Sabtu (10/12/2022) pukul 02.00 dini hari WIB.