Jumat, November 22, 2024

Jalannya Pertandingan PSGC Ciamis vs PSPS Riau, Laskar Galuh Raih 3 Poin Pertama

Baca Juga

Berita PSGC, galuh.id – Pertandingan ketujuh PSGC Ciamis vs PSPS Riau di Stadion Galuh, Minggu (28/07/2019) sore, berakhir dengan kemenangan Laskar Galuh dengan skor akhir 3-1.

Kemenangan ini merupakan laga penuh emosi, lantaran untuk pertama kalinya tim yang mempunyai ciri khas warna ungu ini mendapat poin, setelah pada 6 pertandingan sebelumnya menderita kekalahan beruntun.

Gol pinalti, Ganjar Kurniawan pada menit 28′ membuka keunggulan PSGC Ciamis, setelah Joko Sasongko dijatuhkan di kotak penalti, hingga wasit menunjuk titik putih. Tak sampai di situ peluang skuad Laskar Galuh banyak tercipta karena pola permainan tiki-taka PSGC yang kali ini diracik oleh Direktur Teknik, Heri Rafni Kotari.

Asa kemenangan semakin besar ketika kapten PSGC Ciamis, Arip Budiman, menceploskan bola yang lepas dari tangkapan penjaga gawang PSPS Riau pada menit ke-43.

Hingga peluit babak pertama dibunyikan, skor 2-0 untuk keunggulan Laskar Galuh. Pada babak kedua penonton dibuat bungkam oleh gol dari pemain PSPS pada menit 74′, memanfaatkan kesalahan Iwan MD, kiper PSGC, bola berhasil diceploskan Fachri Alhayani.

PSGC sempat tertekan pada babak kedua, counter attack anak-anak PSPS Riau membuat PSGC ketar-ketir.

Namun Budiawan pada menit 90′ menambah keunggulan PSGC Ciamis, sekaligus memastikan kemenangan perdana Laskar Galuh. Kemenangan ini tentunya membuat para pemain dan supporter PSGC bergembira.

Ayi Daud, asisten pelatih PSGC Ciamis, menyebut kemenangan PSGC Ciamis untuk pertama kalinya sebagai kebangkitan PSGC Ciamis. “Ini belum apa-apa, ini baru awal kebangkitan,” kata Ayi dalam konferensi pers usai pertandingan PSGC Ciamis vs PSPS Riau.

Namun, dengan kemenangan ini, PSGC menjaga asa untuk bertahan di Liga 2 Indonesia wilayah Barat. Setelah sebelumnya kalah dalam 6 kali pertandingan.

Sementara pelatih kepala PSPS Riau, Raja Faisal, menyebut sejak awal skuad yang dilatihnya tidak percaya diri. Namun pertandingan tersebut akan dijadikan bahan evaluasi untuk pertandingan selanjutnya melawan Perserang Serang.

Pertandingan selanjutnya, PSGC Ciamis akan melawan Persibat Batang di Stadion Galuh Ciamis, 2 Agustus 2019. (galuh.id/AR7)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Pohon Tumbang Rusak Rumah di Ciamis, Warga Gotong Royong Evakuasi

Ciamis, galuh.id - Hujan deras serta angin kencang yang terjadi di Dusun Balong RT 14/RW 04, Desa Margaharja, Kecamatan...

Artikel Terkait