“Saya ke Bandung menggunakan 4 bus, seluruhnya biro yang ngurus, sehingga kita tidak repot untuk memilih tempat makan dan yang lainnya,” tambahnya.
Terlebih menurut Aa, biro juga menyediakan jadwal untuk mempermudah pengaturan waktu karena nantinya berpengaruh dengan waktu makan dan pulang.
“Kita kan kerja, jadi dengan adanya jadwal serta pengaturan yang jelas, jadwal kerja kita pun tidak akan terganggu,” jelas Aa.
Sehingga setelah aktifitas mengunjungi ke tempat wisata dan jadwalnya sesuai, menurut Aa, semangat kerja pun akan meningkat.
“Karena jadwal yang sesuai, yang tidak mengganggu jadwal kerja, kita pun menambah semangat kerja karena cukup waktu istrahat,” pungkas Aa.(GaluhId/Ardiansyah)