Selain mendapatkan perhatian dari PSSI, sebelum berangkat ke Jepang Pratama Arhan juga mendapatkan wejangan dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Rencananya Pratama Arhan akan berangkat ke Jepang secepatnya , karena masih harus mengurus beberapa dokumen.
Pelatih asal Korea Selatan itu menilai, Pratama Arhan merupakan pemain yang memiliki kedisiplinan yang baik.
“Pratama Arhan sangat disiplin, saya yakin ia akan mampu bersaing di Liga Jepang,” ucap Shin, sebagaimana dinukil dari antaranews.
Menurut Shin Tae-yong, sebelum Pratama Arhan memilih Tokyo Verdy sebagai klub barunya seringkali berdiskusi dengan dirinya.
Sebagai pelatih yang berasal dari Asia Timur, Shin Tae-yong tentunya sangat hapal dengan sepak bola Jepang.
“Sepak bola Jepang sangat detail, saya harap Arhan dapat menimba banyak ilmu agar kemampuan semakin berkembang,”ungkap Shin Tae-yong.
Wejangan dari Shin Tae-yong Shin kepada Arhan itu, agar suatu saat nanti pesepakbola berusia 20 tahun bisa memberikan contoh kepada sepak bola Indonesia. (GaluhID/Dhi)