Jumat, November 22, 2024

Jordi Amat Komentari Rumput My Dinh Stadium: Lebih Buruk

Baca Juga

Berita Olahraga, galuh.id – Jordi Amat komentari rumput My Dinh Stadium jelang laga semifinal leg 2 melawan Vietnam pada Senin (9/1/2023) pukul 19.30 WIB.

Para pemain Timnas Indonesia telah melihat secara langsung kondisi rumput My Dinh Stadium yang saat latihan resmi pada Minggu (8/1/2023).

Komentar Jordi Amat Terkait Kondisi My Dinh Stadium

Pemain naturalisasi anyar Timnas Indonesia tersebut mengungkapkan tak masalah dengan lapangan namun ia menilai kondisi rumputnya lebih buruk.

“Tidak ada masalah dengan lapangan. Saya malah mengira kondisinya (rumput) lebih buruk,” kata Jordi dikutip dari Antara.

Meski Jordi Amat komentari rumput My Dinh Stadium, ia mengungkapkan skuad Garuda telah menjalani latihan dengan baik di stadion tersebut.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait