Kapan pengumuman seleksi Prakerja gelombang 12? Seperti yang Anda tahu, jika pendaftaran Kartu Prakerja untuk gelombang ini telah pemerintah tutup pada Jumat(26/2/2021).
Setelah pendaftaran ditutup, calon peserta tinggal menunggu hasil pengumuman seleksinya. Adapun jumlah peserta yang lolos berjumlah 600.000 orang.
Sedangkan bagi calon peserta yang belum lolos, bisa mencoba untuk bergabung dalam gelombang-gelombang berikutnya.
Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Sedang Dievaluasi, Apakah Lolos?
Pemerintah sendiri menargetkan 2,7 juta orang yang nantinya ikut bergabung dalam program Kartu Prakerja hingga Maret mendatang.
Kapan Pengumuman Seleksi Prakerja Gelombang 12?
Melihat banyaknya masyarakat yang bertanya terkait kapan pengumuman seleksi Prakerja Gelombang 12, Manajemen Pelaksana PMO Kartu Prakerja, Denni Puspa Purbasari menjawab.
Dalam keterangan yang dikutip dari acara Bincang Sore Kartu Prakerja pada Jum’at (26/2/2021), beliau menjelaskan jika pengumuman paling lambat hingga minggu depan.
“Kita berusaha semaksimal mungkin, minggu depan pengumuman tentang penerima Prakerja Gelombang 12 dapat dilakukan,” jelasnya.
Denni tidak bisa memastikan kapan tanggal pasti pengumuman itu akan berlangsung, namun pihaknya memberikan gambaran jika pengumuman akan berlangsung hari Selasa (2/3/2021) atau Rabu (3/3/2021).
Biasanya, peserta yang lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 12 akan mendapatkan pemberitahuan berupa pesan singkat atau SMS.
Pesan ini akan masuk berdasarkan nomor yang peserta daftarkan dalam akun Kartu Prakerja mereka yang berisi ucapan selamat telah menerima Prakerja gelombang 12.
Sebaliknya, apabila calon peserta tidak lolos maka tidak akan mendapatkan SMS pemberitahuan dan bisa mendaftar ulang pada gelombang berikutnya.
Hasil seleksi juga bisa Anda cek melalui dashboard akun Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id, nantinya akan terlihat nomor Kartu Prakerja.
Penyebab Gagal Lolos Sebagai Peserta Kartu Prakerja Gelombang 12
Meski program Kartu Prakerja telah ada cukup lama, masih banyak calon peserta yang belum tahu kenapa mereka gagal menjadi penerima Kartu Prakerja.
Pertama, jumlah peserta yang mendaftar telah memenuhi kuota sehingga ada sejumlah calon peserta yang akhirnya harus gagal menjadi peserta Kartu Prakerja.
Kedua, sudah pernah ikut dalam program bantuan sosial (bansos) lainnya, seperti bantuan Kemensos, BSU dari Kemnaker, dan lainnya.
Ketiga, syarat-syarat calon peserta tidak terpenuhi seperti yang tercantum dalam Pepres Nomor 76/2020 tentang pengembangan Kompetensi Kerja Melalui Program Kartu Prakerja.
Meski gagal dalam pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12, calon peserta masih bisa bergabung dalam gelombang-gelombang berikutnya.
Denni juga menganjurkan Bagi masyarakat yang belum mendaftar Kartu Prakerja bisa segera membuat akun sejak sekarang.
Sehingga ketika gelombang 13 sudah buka, maka masyarakat tinggal mendaftar sebagai calon peserta seleksi.
Untuk membuat akun prakerja juga tergolong mudah:
- Masuk ke situs www. prakerja.go.id dan pilih menu ‘Buat Akun’
- Masukkan nama lengkap, alamat email dan kata sandi.
- Periksa pesan email yang masuk dan konfirmasikan pembuatan akun Kartu Prakerja
- Kemudian, masuk kembali ke situs Prakerja dan login menggunakan akun yang telah ada.
- Isi data untuk verifikasi akun, seperti nomor KTP dan nomor Kartu Keluarga.
- Selanjutnya, isi data diri lengkap sesuai dengan formulir yang muncul, seperti alamat temp[at tinggal, pendidikan , status kebekerjaan, dan foto KTP.
- Kemudian tekan tombol lanjutkan.
- Masukkan nomor telepon dan isi Kode OTP yang masuk melalui SMS.
Kemudian Anda akan mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan dasar secara daring, siapkan saja kertas dan alat tulis untuk mencatat apa saja yang muncul.
Jika sudah, tekan saja tombol ‘Gabung’ untuk daftar Prakerja gelombang 13 Nantinya pihak Prakerja akan mengumumkan peserta yang lolos melalui SMS.
Insentif Yang Peserta Gelombang 12 Dapatkan
Seperti gelombang sebelumnya, para peserta yang lolos berhak mendapatkan dana insentif sebesar Rp 3,5 juta.
Dana tersebut akan terbagi menjadi biaya pelatihan senilai Rp 1 juta, insentif bulanan senilai Rp 2,4 juta yang akan tersalurnya sebanyak Rp 600 ribu dalam empat bulan.
Kemudian terdapat dana insentif survei kebekerjaan senilai Rp 50.000. Dana ini bisa peserta dapatkan setelah mengisi survei yang muncul dalam dashboard akun mereka.
Adapun survei akan terlaksana selama tiga hari, sehingga peserta yang mengisi dapat berkesempatan untuk mendapatkan dana sebesar Rp 150.000.
Dana ini tidak akan langsung masuk ke rekening atau e-wallet, namun peserta harus menunggu pencairan selama 3 – 5 hari.
Meski begitu, kesempatan untuk bergabung dalam program Kartu Prakerja hanya berlaku sekali seumur hidup.
Kapan pengumuman seleksi Prakerja Gelombang 12? Anda tinggal menunggu pesan pemberitahuan atau mengecek akun Prakerja secara berkala. (GaluhID/Hega)