“Sebelum berangkat ke Turki dan Spanyol, kami berlatih di Jakarta terlebih dahulu sambil menunggu visa untuk berangkat,” terang Hokky.
Menurutnya, setelah di Jakarta negara yang akan pertama kalinya untuk menggelar pemusatan latihan adalah Turki.
Selain itu berkaitan dengan adaptasi cuaca di dua negara tersebut, Hokky mengaku tidak mengalami kendala.
Pasalnya pernah melakukan sebelumnya ketika tergabung dalam tim Garuda Select, yang pernah melakoni pelatihan di Spanyol.
Sedangkan cuaca di Turki, dirasakannya sama seperti di Indonesia jadi tidak perlu adaptasi terlalu banyak.
Pelatihan Timnas U-20 juga sebagai persiapan jelang Piala Dunia FIFA U-20 2023 pada 20 Mei-11 Juni tahun depan di Indonesia. (GaluhID/Dhi)