Berita Ciamis, galuh.id – Kerja sama dengan Baznas, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat menggelar bakti sosial di Masjid Jami Uswatun Hasanah Maleber Ciamis, Kamis (25/01/2024).
Kepala Kejati Jawa Barat, Ade Sutiawarman mengatakan tujuan kegiatan tersebut adalah untuk mempererat silaturahmi, memperkuat persaudaraan dan kekeluargaan.
“Saya ucapkan terima kasih kepada bapak ibu yang telah meluangkan waktu untuk hadir pada acara ini,” ucapnya.
Ade pun berharap, bantuan tersebut dapat memberikan manfaat bagi anak yatim piatu.
“Saya mengajak kepada semua pihak untuk peduli dan membantu anak-anak yatim piatu,” ujarnya.
Lanjut Ade, kegiatan bakti sosial (baksos) ini merupakan kegiatan yang rutin pihaknya lakukan.
“Dalam pelaksanaannya, kami memilih lembaga yatim piatu yang tidak berpartai. Jadi kami benar-benar membantu dan tidak berpolitik,” katanya.